Kamis, 15 Juni 2017

Rindu Bersua Dengannya

Lokasi: Candi Borobudur, Magelang
Kalau ada pertanyaan, "Siapa yang sangat ingin kamu temui dalam waktu dekat ini?" lalu jawabannya apa? Saya pun bingung, he. Pasalnya, orang-orang istimewa bagi saya ya keluarga. Keluarga setiap hari ketemu, bahkan satu atap istirahat. Meski kadang suka sibuk sendiri.
Teman, sahabat, saudara, yang saya sayangi juga ada lah ya masa bertemunya. Apalagi dengan teknologi jaman sekarang yang memudahkan kita untuk berkomunikasi. Di media sosial, kita bisa saling berinteraksi dan lebih tahu kegiatan teman-teman. Because media sosial itu menjauhkan yang dekat dan mendekatkan yang jauh. Hmm.

Lalu, siapa orang yang pantas dirindukan? Diingin-inginkan kedatangannya untuk menemui kita? Yang kita nggak bisa berinteraksi dengannya? Nggak bisa tukar kabar? Siapa?

Jawab: Nabi Muhammad shollallahu 'alaihi wasallam.

Siapa lagi kalau bukan beliau?

Meski interaksi kita hanya sebatas sholawat, tapi kita tetep pengen banget kan bertemu beliau?

Kita sebagai orang islam, tentu sangat sangat sangat ingin bertemu dengan beliau. Saya pun amat merindukannya. Beliau sebagai idola umat muslim, panutan kita. 
Bahkan jika boleh saya bertemu dengannya dalam mimpipun tak apa. Sudah banyak orang mukmin yang bisa bertemu beliau di mimpi. Sekedar salaman pun, yang jelas mereka sudah menjumpai nabi. Yang paling bikin saya iri, cerita seorang remaja muslim, Wirda Salamah 'Ulya Mansur. Dia seumuran dengan saya. Di umurnya yang masih kurang lebih 7 tahun, dia mimpi bertemu rasulullah shollallahu 'alaihi wasallam. Tak hanya jabat tangan, dia mimpi ditegur beliau, diajak solat bareng, diajak jalan-jalan. 
Hati siapa yang tak menggebu-gebu? Kita pun ingin seperti Wirda (^O^)//~

Tapi, bertemu dengan beliau, bukan sembarang orang. Tentu orang itu punya iman yang kuat sehingga bisa bertemu idolanya. Idola dunia dan akhirat.

Semoga kita, umat rasulullah shollallahu 'alaihi wasallam dapat menjumpainya baik dalam mimpi ataupun di akhirat, surga nanti. Aamiin.

Hari kelima, #7DaysKF #writingchallenge

4 komentar:

  1. Wah saya baru tau ada remaja muslim yang pernah mimpi ketemu Rasulullah, saya juga pengen, pengen curhat juga malah #lah 😂
    Baca dan review tulisan saya yaa http://kairistory96.blogspot.co.id/2017/06/kako-ni-iru-watashi-e-untuk-aku-di-masa.html?m=1
    Makasiih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kak, Wirda Mansur putrinya ust. Yusuf Mansur, hee..
      Insyaallah mba kair ^♡^

      Hapus
  2. Wah... baru tau mengenai kisah wirda. Setiap muslim sepertinya punya kerinduan tersendiri dengan Baginda Rasul. ^_^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Keep sholawat yg penting. 😊😊

      Hapus

Sila tinggalkan komentar untuk hal yang perlu disampaikan :)